Sarolangun

| ada 1 komentar

Sarolangun– Ketua DPD II Golkar Sarolangun, Tontawi Jauhari, mengumumkan dirinya telah mengantongi rekomendasi dari Partai Amanat Nasional (PAN) untuk maju dalam Pilbup Sarolangun 2024. Kabar ini merupakan langkah besar bagi Tontawi dalam merebut kursi Bupati Sarolangun.

"Alhamdulillah, beberapa hari yang lalu kami sudah mendapat rekomendasi dari PAN. Partai ini memiliki empat kursi yang ditandatangani oleh Pak Zulhas (Zulkifli Hasan) dan Sekjen langsung," kata Tontawi Jauhari.

| ada 0 komentar

Sarolangun- Keberadaan Sandit (37), seorang tahanan yang berhasil kabur usai menjalani sidang putusan di Pengadilan Negeri Sarolangun, masih belum ditemukan. Personil gabungan TNI, Polri, dan pihak terkait terus melakukan pencarian intensif dengan menyusuri wilayah hutan di belakang komplek perkantoran Bupati Sarolangun.

| ada 0 komentar

Sarolangun- Tabroni SE, calon legislatif terpilih DPRD Sarolangun dari Partai Golkar, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada Gubernur Jambi, Al Haris, atas pembangunan jalan yang telah memperpendek waktu tempuh dari Sarolangun ke Kota Kecamatan Batang Asai.

Pembangunan ini dianggap sebagai kemerdekaan bagi masyarakat Batang Asai yang kini hanya membutuhkan waktu dua jam perjalanan, dari sebelumnya empat jam. Tabroni menyampaikan apresiasi mewakili seluruh masyarakat Batang Asai, baik yang berada di dusun maupun di perantauan.

| ada 0 komentar

Sarolangun - Raja Indra, seorang aktivis memberikan kritik tajam terhadap kepemimpinan Tantowi sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Sarolangun. Menurutnya, di bawah kepemimpinan Tantowi, Golkar mengalami kemunduran drastis dalam pemilu legislatif 2024.

Golkar hanya berhasil meraih 4 kursi di DPRD Sarolangun pada Pemilu 2024, turun drastis dari 8 kursi yang diraih pada Pemilu 2019 saat Golkar masih dipimpin oleh H. Cek Endra. Penurunan jumlah kursi ini dianggap sebagai bukti nyata kegagalan kepemimpinan Tantowi.

| ada 0 komentar

Sarolangun—Satlantas Polres Sarolangun akan segera melimpahkan berkas dan satu tersangka kasus kecelakaan lalu lintas ke Kejaksaan Negeri Sarolangun. Tersangka adalah seorang oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bekerja sebagai Kepala Bidang (Kabid) di instansi pemerintah Kabupaten Sarolangun.

Kasat Lantas Polres Sarolangun, AKP Rio Rienaldy Siregar, membenarkan hal ini saat dikonfirmasi pada Selasa, 25 Juni 2024.

| ada 1 komentar

Jambi - Ketua Lembaga Keadilan Peduli Masyarakat Indonesia (LKPMI) Provinsi Jambi, Dedi Yansi, mendesak Kejaksaan Agung (Kejagung) RI untuk segera menyelesaikan kasus izin usaha pertambangan (IUP) tambang batu bara PT ANTAM di Kabupaten Sarolangun, Jambi.

"Kami masyarakat Jambi meminta agar Kejagung RI bisa menyelesaikan kasus tambang batu bara PT ANTAM di Kabupaten Sarolangun," ungkap Dedi.

Dedi menyoroti bahwa penanganan kasus tambang batu bara di Sarolangun oleh Kejagung RI terkesan jalan di tempat tanpa perkembangan yang signifikan.

| ada 0 komentar

Sarolangun – Pilkada Sarolangun 2024 semakin memanas dengan munculnya pasangan muda revolusioner, Hurmin-Gerry, yang kini menjadi perhatian utama. Didukung oleh mantan Bupati Sarolangun dua periode, Cek Endra, pasangan ini diyakini mampu menaklukkan para rival mereka, seperti Hilal-Aang, Tontawi Jauhari, dan Fauzi, eks Kadis PU Provinsi Jambi.