Polda Jambi

| ada 0 komentar

JAMBI – Kepolisian Daerah (Polda) Jambi menggelar kegiatan olahraga bersama dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Korps Polisi Air dan Udara (Polairud), Jumat (15/11/2024). Acara yang berlangsung di lapangan hitam Mapolda Jambi ini diikuti oleh Wakapolda Jambi, Brigjen Pol Edi Mardianto, para Pejabat Utama (PJU) Polda Jambi, serta anggota Bhayangkari Jambi.

Kegiatan olahraga tersebut berlangsung meriah dengan mengusung tema “Polairud Presisi Siap Mengamankan Sumber Daya Kelautan Guna Mewujudkan Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas.”

| ada 0 komentar

JAMBI – Para pengusaha rental mobil di Jambi yang tergabung dalam organisasi Buser Rental Nasional (BRN) kini semakin resah akibat maraknya penggelapan mobil dengan modus gadai ke Suku Anak Dalam (SAD). Ketua Koordinator Daerah (Kakorda) BRN Jambi, Hafizurahman, mengungkapkan bahwa kasus ini telah menjadi masalah serius sejak 2016, dengan lonjakan signifikan dalam tiga tahun terakhir. Banyak anggota BRN yang mengalami kerugian besar akibat mobil-mobil mereka digadaikan secara ilegal ke wilayah SAD di Mentawak, Pamenang, dan beberapa lokasi lain.

| ada 0 komentar

Jambi – Aparat Ditreskrimum Polda Jambi berhasil mengungkap praktik perjudian Totok Gelap (Togel) di sebuah ruko berkedok warung kopi (warkop) di Desa Kasang Kumpeh, Kecamatan Kumpeh Ulu, Kabupaten Muaro Jambi. Pelaku berinisial MM (19), warga Kelurahan Eka Jaya, Kecamatan Pall Merah, Kota Jambi, ditangkap di lokasi dengan sejumlah barang bukti berupa rekapan judi togel dan uang tunai hasil transaksi.

| ada 0 komentar

JAMBI - Kepolisian Daerah Jambi hingga saat ini terus memproses laporan wartawan inisial ZI yang termuat pada Surat Tanda Terima Laporan Pengaduan (STTLP) dengan nomor Register/42/IX/2024/Ditreskrimum.

Kapolda Jambi melalui Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia saat dikonfirmasi mengatakan bahwa laporan wartawan ke Cagub Jambi RH terus diproses di Ditreskrimum.

"Saat ini laporan tersebut sedang diproses di Dirkrimum Polda Jambi," kata Kombes Mulia saat dikonfirmasi awak media.

| ada 0 komentar

Proses seleksi terbuka untuk sembilan jabatan eselon II di Pemkab Sarolangun kini menjadi sorotan seiring masuknya tahapan akhir dalam menentukan tiga besar kandidat terbaik. Penjabat Sekda Sarolangun, Dedy Hendry, menyatakan bahwa finalisasi hasil penilaian akan segera dilakukan, tetapi ketidakpastian hasil dari pihak Polda Jambi hingga kini masih mengundang pertanyaan, khususnya terkait transparansi dan kredibilitas proses ini.

| ada 0 komentar

Jambi – Dalam upaya memberantas penyalahgunaan narkoba di lingkungan hiburan malam, Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jambi menggelar razia di lima tempat hiburan ternama, Kamis (31/10/2024) malam. Operasi tersebut menargetkan lokasi-lokasi populer, di antaranya VSOP PUB BAR & KTV, Dragon, Grand Club, Omnia, dan X-Three Karaoke & Lounge. Razia ini menyoroti komitmen Polda Jambi dalam memastikan keamanan serta mendukung lingkungan yang bebas narkoba di tengah maraknya aktivitas malam.

| ada 0 komentar

Jambi - Calon Gubernur Jambi, RH dilaporkan seorang wartawan inisial ZI ke Polda Jambi, Rabu (30/10/2024). Laporan ini termuat pada Surat Tanda Terima Laporan Pengaduan (STTLP) dengan nomor Register/42/IX/2024/Ditreskrimum.

Laporan ini dilayangkan ZI, karena ia merasa dipermalukan di tempat umum saat menanyakan terkait narkoboy atau narkoba ke Cagub RH saat konferensi pers usai debat Cagub Jambi perdana, Minggu (27/10) malam di Abadi Convention Center.

| ada 0 komentar

Jambi – Sebuah operasi besar yang dipimpin oleh Bareskrim Polri dan Polda Jambi berhasil membongkar kartel narkoba yang telah meresahkan masyarakat di Jambi. Kartel ini dikendalikan oleh HDK alias Helen, bersama dengan jaringan kriminalnya. Mereka diduga mengendalikan peredaran narkoba jenis sabu yang mampu menghasilkan keuntungan mencapai Rp 1 miliar per minggu.

| ada 0 komentar

JAMBI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi menerima logistik surat suara untuk Pemilihan Gubernur Jambi 2024, pada Senin (14/10/2024). Ini merupakan kedatangan logistik tahap kedua, setelah sebelumnya KPU menerima bilik suara dan tinta.

Dua kendaraan pengangkut surat suara tiba di kantor KPU Provinsi Jambi pada pukul 13.00 WIB, setelah berangkat dari PT Temprina di Semarang pada Sabtu lalu.

| ada 0 komentar

Jambi – Kasus dugaan penipuan yang menyeret dua reseller handphone asal Kabupaten Batanghari, H dan M, memasuki babak baru setelah Polda Jambi menaikkan statusnya ke tahap penyidikan. Dengan kerugian mencapai Rp 1 miliar, kasus ini menyita perhatian karena skema penipuan yang dilakukan oleh pelaku terhadap supplier handphone asal Jambi, Hengki Heriansyah, selama tiga tahun berturut-turut.