Batanghari – Untuk memastikan penyusunan daftar pemilih pada Pilkada 2024 berjalan lancar dan akurat, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Batanghari menggelar rapat koordinasi pada Jumat (11/10/2024). Kegiatan ini melibatkan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batanghari dan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Batanghari, yang bertanggung jawab atas data pemilih dalam Pilkada mendatang.
Anggota Bawaslu Kabupaten Batanghari, Robbiansyah, menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menyatukan persepsi antara penyelenggara pemilu, sekaligus memastikan bahwa tahapan penyusunan daftar pemilih berlangsung sesuai aturan dan tanpa hambatan. “Sebagai badan pengawas, kami ingin memastikan tahapan penyusunan data pemilih berjalan lancar,” ungkap Robbiansyah.
Ia juga mengingatkan pentingnya ketelitian dalam penyusunan daftar pemilih untuk menghindari potensi masalah, seperti kejadian pemungutan suara ulang yang sempat terjadi pada pemilihan legislatif sebelumnya. “Kami berharap kejadian tersebut tidak terulang, dan kami meminta kepada seluruh jajaran penyelenggara pemilu untuk lebih cermat dalam proses ini,” tambahnya.
Dengan adanya rapat koordinasi ini, diharapkan seluruh pihak yang terlibat dapat bekerja sama dengan baik demi kelancaran tahapan pemilihan dan menghasilkan data pemilih yang valid dan dapat dipertanggungjawabkan. (*)
Add new comment