Keamanan lingkungan

| ada 0 komentar

Jambi – Sebuah video yang diunggah akun TikTok @indonesiabersatu22 viral setelah menunjukkan sebuah bangunan yang diduga menjadi gudang tempat penampungan bahan bakar minyak (BBM) ilegal di Kota Jambi.

Bangunan yang terletak di Jalan Lingkar Barat I, RT 35, Kelurahan Mayang Mangurai, Kecamatan Alam Barajo, itu tampak tertutup rapat dengan pagar seng. Dalam video tersebut, tertulis tudingan bahwa lokasi itu sering menjadi tempat "kencing" mobil tangki merah putih, yakni aktivitas ilegal untuk menurunkan BBM di luar prosedur.

| ada 0 komentar

MUARO JAMBI – Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Muaro Jambi kembali menunjukkan respons cepat dalam menangani kejadian non-kebakaran. Kali ini, seekor ular kobra sepanjang satu meter berhasil dievakuasi dari rumah warga di RT 09 Desa Simpang Sungai Duren, Kecamatan Jambi Luar Kota (Jaluko), Minggu (17/11/2024) dini hari sekitar pukul 00.41 WIB.

Komandan Posko Damkar Jaluko, Rinaldi Supriyansah, membenarkan adanya kejadian tersebut. Menurutnya, ular kobra itu ditemukan di dalam kamar rumah milik Kahfi Efendi, seorang warga setempat.

| ada 0 komentar

Sarolangun – Personel Reskrim Polsek Sarolangun berhasil mengamankan lima pemuda pelaku pencurian kotak amal masjid yang terjadi di Kecamatan Sarolangun. Aksi pencurian ini, yang dilakukan sejak Oktober hingga November 2024, diduga kuat dipicu oleh ketagihan para pelaku terhadap judi online.

| ada 0 komentar

Dua ruko di kawasan Jalan Lingkar Selatan, Kebun Bohok, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi menjadi sasaran komplotan pencuri pada Kamis dini hari (24/10/2024). Insiden ini menimbulkan kerugian besar bagi pemilik gudang distributor skincare dan toko bangunan yang bersebelahan. Tidak hanya barang dagangan dan uang tunai yang raib, tetapi juga rasa aman para pemilik ruko dan warga sekitar yang kini diliputi kekhawatiran.

| ada 0 komentar

Merangin – Sebuah video yang memperlihatkan aksi pencurian sepeda motor di siang bolong mendadak viral di media sosial. Kejadian tersebut terjadi di Perumahan BTN Zaidan, Kota Bangko, Kabupaten Merangin, dan telah menarik perhatian publik setelah terekam jelas oleh kamera.