Kota Jambi – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jambi, Maulana-Diza, mencatat keunggulan signifikan dalam real count sementara Pilkada Kota Jambi 2024. Hingga Rabu (27/11) pukul 16.40 WIB, data dari 353 TPS atau sekitar 37% dari total 943 TPS menunjukkan Maulana-Diza memperoleh 65.914 suara (72,3%), jauh meninggalkan pasangan HAR-Guntur yang hanya meraih 25.257 suara (27,7%).
Di tengah kabar menggembirakan ini, Dr. Maulana didampingi sang istri, dr. Nadiyah, serta pasangannya, Diza, melakukan ziarah ke makam ibundanya di kawasan Kebun Kopi, Kota Jambi.
“Ini untuk ibu saya. Beliau selalu berdoa agar saya menjadi walikota. Meski beliau tidak sempat melihatnya, saya yakin Allah telah mengabulkan doa-doanya,” ujar Maulana dengan suara penuh haru di depan pusara sang ibu yang wafat pada 2019.
Suasana di lokasi ziarah berlangsung khidmat. Tangis kecil terdengar di tengah keheningan, mencerminkan rasa syukur atas hasil sementara Pilkada yang mengarah pada kemenangan Maulana-Diza.
Diza juga menyampaikan rasa syukurnya atas kepercayaan masyarakat Kota Jambi. “Kalau melihat tren ini, kita optimis. Tapi kita tetap menunggu hasil resmi dari KPU sambil terus berdoa dan berharap,” ungkapnya.
Hingga kini, hasil real count sementara mencatat 91.068 suara sah dengan 8.322 suara tidak sah. Proses penghitungan terus berlangsung, dan hasil resmi dari KPU akan menjadi penentu akhir siapa yang akan memimpin Kota Jambi untuk lima tahun mendatang.
Dr. Maulana mengingatkan tim dan pendukungnya untuk tetap fokus dan menjaga amanah. “Perjalanan masih panjang. Ini baru awal dari tanggung jawab besar yang harus kita emban bersama,” tutupnya.
Dengan keunggulan sementara yang signifikan, Maulana-Diza optimis dapat merealisasikan visi mereka untuk Kota Jambi yang lebih maju dan sejahtera. Sementara itu, masyarakat masih menantikan penghitungan akhir yang akan segera diumumkan.(*)
Add new comment