Polres Kerinci Siapkan 551 Personel untuk Amankan Pemilu Serentak 2024

Oleh: jambi1
Pada : WIB
Rubrik
Daerah
IST

Kerinci - Kepolisian Resor (Polres) Kerinci melaksanakan Apel Pergeseran Pasukan untuk pengamanan tahap pemungutan dan penghitungan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Apel digelar di Lapangan Mako Polres Kerinci, Senin (25/11), dengan dihadiri oleh Waka Polda Jambi, Brigjen Pol Edi Mardianto.

Dalam amanatnya, Brigjen Pol Edi Mardianto menyampaikan bahwa pengamanan melibatkan 551 personel yang akan disebar ke lebih dari 600 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh.

“Apel ini menunjukkan kesiapan Polres Kerinci dan jajarannya untuk mengamankan pelaksanaan pemungutan suara di wilayah Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh,” ujar Edi.

Personel pengamanan terdiri dari anggota Polres Kerinci, BKO Polda Jambi, Brimob, dan tambahan dari personel TNI. Sebanyak 149 personel akan bertugas di Kota Sungai Penuh, sementara 402 lainnya akan mengamankan Kabupaten Kerinci.

Edi menjelaskan bahwa pengamanan TPS disesuaikan dengan tingkat kerawanan masing-masing wilayah, memastikan keamanan maksimal selama pelaksanaan pemilu.

Dalam amanatnya, Brigjen Pol Edi mengingatkan seluruh petugas pengamanan untuk menjaga kesehatan serta mempersiapkan fisik dan mental dengan integritas tinggi.

“Hindari sikap arogan dan tindakan yang tidak mencerminkan sosok pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Bertindaklah tegas namun tetap humanis dalam menghadapi pelanggaran hukum maupun protokol kesehatan,” tegasnya.

Edi juga menghimbau seluruh personel untuk menciptakan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan damai, tanpa menyulitkan masyarakat.

“Jangan ada yang terlambat bertugas di TPS. Pengamanan harus berjalan lancar dan memastikan masyarakat dapat memilih dengan rasa aman,” pungkasnya.

Dengan persiapan matang ini, Polres Kerinci optimis mampu menjaga stabilitas keamanan selama proses pemungutan suara, sehingga masyarakat dapat berpartisipasi dalam Pemilu Serentak 2024 dengan nyaman dan tanpa gangguan. (*)

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.

BeritaSatu Network