Densus 88 kembali mengungkap fakta mengejutkan terkait jaringan teroris di Provinsi Jambi. Kali ini, tim anti-teror tersebut mendeteksi 15 yayasan yang terafiliasi dengan Negara Islam Indonesia (NII). Yayasan-yayasan tersebut tersebar di beberapa kabupaten dan kota, termasuk Kota Jambi, Muaro Jambi, Batanghari, Tebo, Merangin, dan Kerinci.
Penemuan ini menambah daftar panjang upaya Densus 88 dalam memberantas jaringan terorisme di tanah air. Yayasan-yayasan tersebut diduga menjadi basis penyebaran ideologi radikal dan rekrutmen anggota baru NII.