Jambi – Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Jambi, H Bakri, tegas menolak klaim yang menyebut massa di Kabupaten Sarolangun yang mendeklarasikan dukungan ke pasangan Romi Hariyanto-Sudirman merupakan kader PAN.
Menurut Bakri, deklarasi itu dilakukan oleh pihak-pihak yang tidak memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) resmi PAN. Dan karenanya, dukungan itu tidak mewakili partai.
Pernyataan tegas Bakri datang setelah munculnya deklarasi dari kelompok yang mengatasnamakan PAN Sarolangun dan mendukung Romi-Sudirman pada Pilgub Jambi 2024. Deklarasi ini memicu kontroversi, terutama karena PAN secara resmi telah mengusung pasangan Al Haris-Abdullah Sani.
"Kita tahu, PAN adalah partai besar, dan tidak sedikit orang yang mencoba mengatasnamakan partai kita. Mereka yang teriak-teriak mendukung Romi-Sudirman bukan kader resmi PAN, mereka tidak memiliki KTA," ungkap Bakri dengan nada tegas, Selasa (24/9/2024).
Bakri juga menekankan bahwa posisi PAN sangat kuat di Jambi. Jadi, pihak luar kerap mencoba menggunakan nama PAN untuk kepentingan politik mereka. Namun, ia memastikan PAN tidak terpecah dan tetap solid di belakang pasangan Al Haris-Abdullah Sani.
Terkait Fadli Sudria, kader PAN yang menjabat sebagai Ketua Harian Pemenangan Romi-Sudirman, Bakri menegaskan bahwa itu merupakan sikap pribadi Fadli dan bukan representasi partai.
"Itu preferensi pribadi, PAN tidak mendukung Romi-Sudirman. PAN tetap mendukung penuh Al Haris-Sani," tegasnya.
Pada acara pelantikan tim pemenangan Romi-Sudirman di Kabupaten Sarolangun, Minggu (22/9/2024), massa yang mengatasnamakan PAN Sarolangun tampil dalam seragam biru khas PAN dan mendeklarasikan dukungan untuk Romi-Sudirman. Namun, Bakri memastikan bahwa deklarasi itu tidak melibatkan kader resmi partai.(*)
Add new comment