Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum) Jambi, Jonson Siagian melaksanakan kegiatan koordinasi bersama pejabat fungsional Analis Hukum terkait kinerja jabatan fungsional Analis Hukum di lingkungan Kanwil Kemenkum Jambi, Selasa (20/01/2026).
Kegiatan yang berlangsung di ruang kerja Kakanwil kali ini bertujuan untuk melakukan evaluasi kinerja sekaligus memperkuat peran strategis pejabat fungsional Analis Hukum dalam mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi kementerian di daerah.
Dalam arahannya, Kepala Kantor Wilayah Kemenkum Jambi menekankan pentingnya peningkatan kualitas kinerja, profesionalisme, serta akuntabilitas pejabat fungsional Analis Hukum, khususnya dalam pelaksanaan analisis dan kajian hukum yang menjadi dasar pengambilan kebijakan di tingkat wilayah.
Koordinasi ini juga menjadi sarana penyampaian masukan, kendala, dan capaian kinerja pejabat fungsional Analis Hukum, sehingga dapat dirumuskan langkah-langkah perbaikan dan penguatan kinerja ke depan. Kakanwil berharap sinergi dan komunikasi yang baik antara pimpinan dan pejabat fungsional dapat terus terjaga guna mendukung kinerja organisasi secara keseluruhan.
Melalui kegiatan koordinasi ini, diharapkan kinerja jabatan fungsional Analis Hukum Kanwil Kemenkum Jambi semakin optimal, terarah, dan berkontribusi nyata dalam mewujudkan pelayanan hukum yang profesional dan berintegritas. (*)
Add new comment